Penyebab Garansi Mobil Hangus, moxa.id — Salah satu kelebihan beli mobil baru adalah adanya warranty atau garansi yang diberikan oleh Agen Pemegang Merek (APM).
Pemberian garansi kendaraan ini dilakukan sebagai jaminan kualitas dari suatu penyedia tempat jual beli mobil. Melalui garansi, jika kendaraanmu mengalami sejumlah kerusakan pada komponennya maka bisa langsung diperbaiki dan diganti.
Masa berlaku garansi biasanya sesuai dengan syarat dan ketentuan dalam buku servis atau permintaan dan pemberitahuan khusus produsen pemberi kendaraan. Garansi mobil berapa tahun yang ditanggung dari merek Toyota yaitu 36 bulan atau 100.000 KM yang dihitung mulai tanggal penyerahan mobil ke pelanggan.
Meskipun masa berlaku garansi kendaraan bermotor sudah diinformasikan saat beli mobil baru, namun ada beberapa aktivitas yang membuat garansi hangus lebih awal. Apa sajakah itu?
5 Penyebab Garansi Mobil Hangus
1. Perawatan Berkala Namun Bukan di Bengkel Resmi
Melakukan perawatan mobil baru secara berkala adalah kewajiban setiap pengemudi, termasuk dengan membawanya ke bengkel resmi.
Dengan melakukan perawatan ke bengkel resmi dengan tim mekanik yang ahli, potensi kerusakan bisa dideteksi lebih dini dan ditangani langsung oleh tim ahli.
Jika kamu melakukan perawatan di luar bengkel resmi, garansi pabrikan bisa hangus karena perbaikan yang dilakukan pihak ketiga bukanlah tanggung jawab produsen. Sehingga kamu perlu membaca kembali Buku Pedoman dan Prosedur Garansi secara teliti.
2. Menggunakan Suku Cadang Tidak Asli dan Modifikasi di Luar Standar
Punya mobil impian tidak hanya sekadar pada merek dan tipe tertentu saja tetapi juga kebebasan untuk memodifikasinya. Perlu kamu ketahui bahwa penambahan aksesori dan penggantian suku cadang yang tidak resmi bisa menghanguskan garansi mobil.
Jenis-jenis perubahan yang bisa membuat masa garansi hangus seperti perubahan mesin, bodi, parts, kelistrikan, nomor rangka dan mesin atau hal lainnya yang tidak sesuai standar. Apalagi, jika dilakukan di bukan bengkel resmi. Kamu harus siap menanggung akibatnya.
3. Kerusakan Akibat Kecelakaan dan Bencana Alam
Kendaraan mengalami kecelakaan atau terkena bencana alam seperti banjir, gempa bumi, dan lainnya memang bukan keinginan kita. Sayangnya kejadian ini bisa membuat garansi kendaraan resmi tidak berlaku.
Kendaraan yang mengalami aus atau rusak di permukaan cat akibat tergores baret atau kerikil juga tidak bisa klaim garansi mobil, lho.
Baca Juga:
Rekomendasi Mobil Harga 100 Jutaan, Nomor 5 Paling Hits!
Jangan Sampai Kejadian, Ini Resiko Telat Bayar Cicilan Mobil, Ngeri!
4. Penggunaan Kendaraan Tidak Sesuai Spesifikasi
Penyebab garansi mobil hangus yaitu penggunaan kendaraan yang tidak sesuai spesifikasi, kapasitas, dan kecepatan. Bahkan alih fungsi kendaraan bisa menghanguskan garansi resmi karena ketidaksesuaian penggunaan.
5. Suku Cadang Habis Karena Pemakaian
Garansi penggantian suku cadang tidak berlaku untuk busi, saringan udara, ban, oli mesin, filter oli, V-belt atau drive belt, dan lain-lain. Hal ini disebabkan karena suku cadang dapat habis karena pemakaian dan memang harus diganti dalam kurun waktu tertentu.
Itulah lima hal yang bisa menyebabkan garansi mobil baru kamu hangus. Maka dari itu penting untuk meninjau kembali Buku Petunjuk yang diberikan oleh penyedia jual beli mobil.
Nah langkah selanjutnya yang perlu kamu ketahui adalah cara klaim garansi mobil. Simak langkah-langkah berikut.
Cara Klaim Garansi Mobil
Klaim garansi mobil bisa kamu lakukan dengan mengikuti empat langkah di bawah ini:
- Klaim ke APM perusahaan produsen mobil
- Bawa mobil ke bengkel resmi untuk diperbaiki
- Bawa kartu garansi atau tanda bukti lainnya
- Pastikan mobil masih dalam masa garansi
Agar kamu bisa memberikan perlindungan terbaik untuk mobilmu, tambahkan juga asuransi kendaraan. Kamu bisa beli asuransi kendaraan terbaik di aplikasi keuangan terintegrasi Moxa.
Dengan premi yang terjangkau, kamu sudah bisa mendapatkan perlindungan kendaraan sesuai kebutuhan, baik itu asuransi All Risk atau Total Loss Only (TLO). Dengan Moxa Semua Bisa. Download dan ajukan asuransi sekarang!