Rekomendasi Mobil Harga 100 Jutaan, moxa.id — Meski budget terbatas, Anda tak perlu khawatir untuk bisa memiliki mobil karena saat ini banyak harga mobil murah yang terjangkau. Dengan budget 100juta juga Anda bisa memiliki mobil baru yang masuk kategori mobil murah.
Anda bisa pilih mobil-mobil LCGC karena dibanderol dengan harga yang relatif murah di Pasar Otomotif Indonesia. Selain murah, mobil LCGC juga irit bahan bakar dan mudah perawatannya sehingga Anda tak perlu merogok kocek terlalu dalam.
Bahkan yang paling penting dari mobil jenis LCGC ini yakni sesuai namanya Low Cost Green Car yang terbilang ramah lingkungan karena gas emisi yang lebih baik.
Baca Juga: Perhitungan dan Tarif Pajak Mobil Mewah Yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Beli Mobil Baru
Rekomendasi Mobil Harga 100 Jutaan
Simak dulu ulasan berikut ini siapa tahu ada mobil yang membuat Anda jatuh hati dan segera membelinya.
1. Daihatsu Ayla
Ini merupakan salah satu mobil jenis hatchback kelas LCGC yang telah diproduksi sejak tahun 2013. Pilihan mobil Daihatsu Ayla dibekali dengan dua mesin yakni berkapasitas 998cc dan 1.197cc.
Tenang saja meski budget terbatas, Ayla menjadi salah satu LCGC dengan harga mobil murah yang hanya 100 jutaan. Varian paling rendah harganya yakni Daihatsu Ayla tipe D, Apakah Anda tertarik untuk membelinya?
Varian yang paling murah itu menggunakan transmisi manual dengan harga mulai dari Rp. 110 jutaan. Sedangkan harga mobil baru yang paling tinggi harganya yakni Daihatsu Ayla tipe R transmisi otomatis sekitar Rp. 169 jutaan.
2. Toyota Agya
Yang kedua ada mobil Toyota Agya, jenis hatchback yang pertama kali dirilis tahun 2013 dan memiliki kemiripan dengan Daihatsu Ayla.
Berbeda dengan Ayla yang memiliki pilihan kapasitasnya, Toyota Agya hanya memiliki satu jenis mesin yang berkapasitas 1.197cc dan memiliki 6 trim.
Sedangkan dari segi harganya cukup terjangkau sekitaran 100 jutaa, yang termurahnya saja yakni Toyota Agya tipe GR STD dibanderol dengan harga Rp. 158 jutaan. Pilihan yang termurah ini menggunakan transmisi manual, lalu berapa harga Agya bertransmisi otomatis?
3. Daihatsu Sigra


Harga mobil murah yang satu ini termasuk yang direkomendasikan untuk Anda karena berjenis MPV. Artinya cocok untuk Anda yang memiliki banyak anggota keluarga agar bisa masuk dalam satu mobil.
Sigra sendiri sudah meluncur di Indonesia sejak 2016 dan termasuk ke dalam kelas LCGC. Ada dua pilihan jenis mesin berkapasitas 998cc dan 1197cc serta tersedia beberapa trim dengan total 10 varian.
Harga mobil termurahnya yakni Daihatsu Sigra tipe D 998cc dengan tranmisi manual dibanderol seharga Rp. 124 jutaan.
Sedangkan untuk harga tertingginya Daihatsu Sigra tipe R Deluxe 1.197cc bertransmisi otomatis Rp.147 jutaan. Harga mobil ini sebenarnya mengalami kenaikan yang cukup signifikan sekitar Rp. 5juta sejak Agustus 2022 lalu.
4. Toyota Calya


Sama seperti Sigra, Calya juga merupakan mobil jenis MPV dan harganya masuk ke dalam kategori harga mobil murah kelas LCGC.
Sayangnya, pilihan mesin dari Toyota Calya hanya ada satu jenis mesin yakni mesin berkapasitas 1197cc dan memiliki total 4 trim. Varian LCGC jenis MPV dari Toyota ini dibanderol di kisaran Rp. 100 jutaan.
Pada situs resmi Toyota Astra Motor, varian terendahnya yakni Toyota Calya tipe E transmisi manual Rp. 158 jutaan. Sedangkan untuk yang tertingginya Toyota Calya tipe G dengan harga Rp. 181 jutaan.
5. Toyota Avanza


Hampir semua pecinta otomotif atau roda empat pasti tahu dengan mobil yang satu ini, Toyota Avanza mobil sejuta umat. Anda bisa memilih Avanza sebagai mobil keluarga yang nyaman untuk dikendarai bareng-bareng.
Yang terbaru, Toyota merilis Grand New Avanza dengan berbagai perbaikan di sektor interior dan juga eksterior.
Kini tampilan luar dari Avanza terlihat lebih sporty dan di ruang kabinnya sudah terpasang beragam teknologi canggih. Di sisi lain Avanza masih menjadi kendaraan yang irit bahan bakar namun mesinnya tetap bertenaga dan bisa diandalkan untuk jarak jauh.
Selain itu, mobil keluarga ini masih termasuk ke dalam daftar harga mobil murah yang bisa Anda beli, harganya sekitara 180-190 jutaan untuk seri keluaran terbaru.
Baca Juga: Mau Beli Mobil? Ini Bedanya Pembiayaan Mobil Bekas dan Mobil Baru Syariah
6. Toyota Etios Valco


Toyota memiliki banyak model mobil yang bisa Anda pilih untuk menunjang aktivitas sehari-hari, salah satunya Toyota Etios Valco. Mobil ini layak disebut sebagai city car karena desainnya yang stylish dan terlihat sporty khas city car di berbagai kota besar.
Etios Valco tidak sembarangan dalam menerapkan fitur-fitur canggihnya karena memiliki fitur keselamatan yang lengkap. Salah satunya ada Dual SRS Airbag untuk melindungi pengendaranya dari kecelakaan.
Untuk urusan harganya mungkin akan mengalami sedikit perbedaan untuk setiap daerah, harga mobil murah Etios Valco ada di kisaran 150 jutaan.
7. Toyota Yaris


Tak banyak yang tahu bahwa mobil ini merupakan pesaing dari Honda Jazz, mobil jenis hatchbak dari Toyota ini terlihat sangat sporty. Hatchback sendiri merupakan mobil sedan dimana bagian belakangnya yang lebih pendek.
Mobil Yaris banyak digunakan oleh kawula muda karena tampilan eksteriornya yang menawan. Mobil ini semakin keren saja ketika melenggang di jalanan perkotaan yang mulus tanpa hambatan berarti.
Untuk harganya sendiri bisa lebih murah terutama mobil bekas, sekitaran 160 jutaan di beberapa daerah di Indonesia.
8. Daihatsu Xenia


Daihatsu Xenia memiliki tampilan yang sangat mirip dengan Avanza, keduanya bersaing untuk mendapatkan perhatian pecinta otomotif di Indonesia. Tipe mesin yang digunakan Daihatsu Xenia berukuran 1.000cc dengan tenaga 62dk dan 1.300cc yang bertenaga 92dk.
Fitur yang ada di dalamnya juga tidak kalah menarik dibanding merk mobil lainnya. Dari segi harganya sangat terjangkau. Bahkan harga mobil murah seri lama (2016) dari Daihatsu Xenia hanya dibanderol 110 jutaan, yang lebih tua dari itu harganya juga lebih murah.
Baca Juga: Beli Rumah atau Beli Mobil? Ini Yang Harus Kamu Pertimbangkan!
Tips Singkat Pilih Mobil Harga 100 Jutaan
Mobil tak lagi dibilang sebagai barang mewah karena saat ini menjadi kebutuhan bagi setiap keluarga, baik digunakan untuk keperluan pribadi atau bisnis. Jika Anda ingin membeli mobil, sebaiknya jangan salah pilih agar mendapatkan mobil terbaik.
Pertama, sesuaikan dengan anggaran dimana definisi murah itu relatif karena melihat kemampuan finansial masing-masing.
Kedua, membeli mobil di waktu tertentu, misalnya 1 tahun setelah rilis harga mobil akan lebih murah.
Ketiga, beli mobil ketika ada penawaran diskon seperti saat pameran karena biasanya banyak promo menarik saat itu.
Terakhir, jika beli menggunakan sistem kredit sebaiknya berikan DP yang besar agar cicilan kreditnya lebih ringan. DP yang lebih besar juga memungkinkan Anda untuk mendapatkan potongan yang lebih banyak.
Jadi, itulah beberapa pilihan harga mobil murah yang bisa Anda pertimbangkan ketika ingin beli mobil. Pastikan beli mobil sesuai kemampuan finansial agar tidak merogoh kocek terlalu dalam.
Jangan lupa juga lindungi diri Anda dan keluarga dengan menggunakan asuransi Moxa sebagai perlindungan terbaik. Selain asuransi, Moxa juga menyediakan layanan kredit mobil, pinjaman tunai, perjalanan religi bahkan tabungan di aplikasi Moxa. Itulah beberapa rekomendasi mobil harga 100 jutaan dari Moxa, semoga ketemu yang cocok ya!